Gerion

Orthros (kiri bawah) dan Gerion.

Gerion (bahasa Yunani: Γηρυών) adalah makhluk mitologi Yunani yang merupakan anak dari Khrisaor dan Kallirrhoe. Ia cucu dari Medusa. Gerion adalah raksasa yang tinggal di pulau Erithia di bagian barat Mediterania.

Gerion sering digambarkan sebagai monster berwajah manusia. Gerion memiliki tiga badan, enam lengan, dan enam kaki. Gerion memiliki anjing berkepala dua bernama Orthros yang merupakan saudara Kerberos.

Gerion dibunuh oleh Herakles dalam rangka menyelesaikan tugas kesepuluhnya. Sebelum membunuh Gerion, Herakles terlebih dahulu membunuh Orthros dengan satu pukulan. Gerion lalu melawan Herakles dengan mengenakan tiga tombak, tiga perisai, dan tiga helm. Gerion mengejar Herakles sampai ke sungai Anthemos. Herakles berhasil membunuh Gerion dengan menggunakan panah yang telah diolesi darah beracun Hidra.

Pranala luar

Wikimedia Commons memiliki media mengenai Geryon.
  • (Inggris) Gerion di Theoi Diarsipkan 2023-06-10 di Wayback Machine.
  • (Inggris) Gerion di God Checker Diarsipkan 2017-10-17 di Wayback Machine.
  • (Inggris) Gerion di Hellenica[pranala nonaktif permanen]
  • l
  • b
  • s


Ikon rintisan

Artikel bertopik Mitologi Yunani ini adalah sebuah rintisan. Anda dapat membantu Wikipedia dengan mengembangkannya.

  • l
  • b
  • s